Memuat...

PT. SUKSES MANDIRI UTAMA

Penanggung Jawab : IR. TALIHADAT BAZATOGU HIA
Nomor izin : 408 TAHUN 2012
Tanggal izin : 2012-05-31
Nomor Telp : (021) 8646353/ 8645818

City : Jawa Barat

Country : Indonesia

Tulis Ulasan

RINGKASAN PENILAIAN

Penilaian Keseluruhan

Sangat Buruk
Buruk
Biasa
Bagus
Sangat Bagus

Item Penilaian

Rata-rata penilaian, dimana nilai yang ditentukan adalah 1-5 (satu sampai lima)

Kondisi Penampungan 3.1429
Layanan pengurusan dokumen dan prosedur keberangkatan 3.2857
Waktu tunggu hingga mendapatkan pekerjaan 3.1429
Layanan pendidikan pra keberangkatan 3.2857
Penjelasan mengenai kontrak kerja 3.2857
Kesesuaian kontrak kerja dengan kondisi kerja 3.5

Kuisioner

  1. Memperoleh Kartu Tenaga Kerja Luar Negeri (KTKLN) yang diproses oleh PPTKIS/PJTKI
    Menjawab Ya : 88.9%
    Menjawab Tidak : 11.1%
  2. Memperoleh Kartu Peserta Asuransi (KPA)
    Menjawab Ya : 33.3%
    Menjawab Tidak : 66.7%
  3. Memperoleh informasi yg lengkap tentang prosedur dan persyaratan keberangkatan, termasuk tentang kondisi kerja dan Negara yang dituju
    Menjawab Ya : 88.9%
    Menjawab Tidak : 11.1%
  4. Mendapatkan penjelasan tentang perjanjian penempatan, termasuk hak dan kewajiban PJTKI dan calon pekerja
    Menjawab Ya : 88.9%
    Menjawab Tidak : 11.1%
  5. Menandatangani dan menyimpan perjanjian penempatan
    Menjawab Ya : 55.6%
    Menjawab Tidak : 44.4%
  6. Menjalani pelatihan kerja
    Menjawab Ya : 100%
    Menjawab Tidak : 0%
  7. Diikutsertakan dalam proses pembekalan akhir (pap)
    Menjawab Ya : 100%
    Menjawab Tidak : 0%
  8. Mendapat pemeriksaan kesehatan fisik dan mental (psikologis)
    Menjawab Ya : 88.9%
    Menjawab Tidak : 11.1%
  9. Mendapatkan penjelasan mengenai pasal-pasal dalam kontrak kerja, termasuk hak dan kewajiban pekerja
    Menjawab Ya : 88.9%
    Menjawab Tidak : 11.1%
  10. Memperoleh salinan (copy) kontrak kerja
    Menjawab Ya : 66.7%
    Menjawab Tidak : 33.3%
  11. Mendapatkan penjelasan tentang apa yang harus dilakukan jika mendapatkan masalah
    Menjawab Ya : 88.9%
    Menjawab Tidak : 11.1%
  12. Pekerjaan sesuai dengan yang dijanjikan PJTKI
    Menjawab Ya : 88.9%
    Menjawab Tidak : 11.1%
  13. Upah sesuai dengan yang dijanjikan dengan PJTKI
    Menjawab Ya : 100%
    Menjawab Tidak : 0%

Daftar ulasan untuk PT. SUKSES MANDIRI UTAMA

Nur
30/07/2014 10:15
Lumayan bagus

Pelayanan lumayan bagus. Makanan dan kamar mandi terjamin. Tetapi tidak bisa bebas keluar. Jam besuk hanya dibatasi hari minggu saja.

You must login first here

Siti
25/06/2014 20:12
Pelayanan masih kurang

Pelayanan PT perlu ditingkatkan lagi, terutama mengenai penjelasan dalam kontrak kerja dan harusnya dikasih salinan kontrak kerja

You must login first here

siti
30/06/2014 19:06
Penampungan Nyaman

Pelayanan PT bagus, bertanggungjawab dan mereka resmi. Saya pulang sebelum kontrak habis karena faktor keluarga.

You must login first here

Anonymous
23/04/2016 21:11
Pertanyaan seputar pemberangkatan

maaf pak sebelumnya saya calon tki asal NTB yang akan di berangkatan ke Malaysia, saya sudah malukan prses tahap demi tahap dan proses bestinet, yang saya ingin tanyakan setelah bestinet berapa lama lagi kita tunggu untuk kaling visa pak, mohon penjelasan pak. terimkasih.



wisnunugraha
11/09/2017 22:00

kenapa prosudur ip terlalu berlebihan seperti orang yg mau meminjam uang / melamar pekerjaan. sampai saya pribadi merasa di lecehkan oleh pihak sponsor yang tidak menghargai jeri payah orang miskin seperti saya. niat saya baik jangan di sama kan dengan orang lain... sekian ulasan dari saya pt sukses mandiri utama.


You must login first here

Anonymous
15/06/2014 13:42
Pelayanan Buruk

Pembekalan kurang, pelayanan tidak maksimal dan kontrak kerja tidak sesuai.

luluchamidah
22/08/2015 17:50

saya lulu chamidah ex pt sukses mandiri utama , saya ex formal malaysia, saya dpt salinan kontrak kerja, sya dapat asuransi kerja, saya dapat permit malaysia, intinya smua kuisioner yg di atas smua nya sya dpat dan sesuai kontrak kerja, peroses cepat tidak ada 1 bulan pada tahun 2009


You must login first here

SRI
06/07/2014 10:58
ATURAN PT KETAT UNTUK NON

Penampungan tempat tidurnya tingkat dengan kasur, kamar mandi bersih, tapi harus antri. Makan 3 kali sehari dengan menu bergantian Tempe, Tahu, Ikan asin, satu minggu sekali dengan lauk Ikan Ayam. Tidak boleh bawa HP karena bisa ganggu pelajaran, pakaian harus sopan, rambut pendek bagi yang non, Untuk yang eks di kantor bisa bebas tapi di BLK tetap harus sopan atau ikuti aturan.

You must login first here

SITI
05/07/2014 15:21
ATURAN KETAT TAPI DAPAT GAJI

Di penampungan di berlakukan aturan yang ketat dan disiplin. Penampungan dengan ranjang tingkat beralaskan kasur, kamar mandi bersih. makan 3 kali dengan menu bergantian. Tidak boleh pegang HP Tapi satu minggu sekali boleh untuk komunikasi dengan keluarga. Di BLK diajari bahasa Mandarin, Masakan Taiwan, cuci dsb. Selama PKL saya kerja di rekanan PT. yang kebetulan pembantunya pulang. satu bulan saya digaji 500 ribu. KTKLN dan KPA sya tidak diberi.

You must login first here

Ulfatur
29/06/2014 15:36
Penampungan Biasa

Penampungan TKI kebersihan terjaga, tidur memakai kasur, kamar mandi bersih jika mandi antri. Makan 3 kali per hari dengan menu berganti-ganti seperti tahu, tempe dan kadang ikan. Belajar bahasa 3 bulan sampai waktu penerbangan tiba. Bisa komunikasi dengan keluarga di rumah.

You must login first here

Suratmini
20/06/2014 13:45
Komunikasi Dibatasi

Saat di penampungan peraturannya ketat, selain itu juga komunikasi kami dibatasi. Jadi jarang berhubungan dengan keluarga.

You must login first here